image-logo
Berlaku adil itu susah.
post
/post/berlaku-adil/
Berlaku Adil

Berlaku Adil

Berlaku adil itu susah. Sungguh.

Terkadang seseorang terlanjur buta. Buta disini dimaksud adalah buta mata, bahkan mungkin buta hati. Sering terlanjur seseorang membatasi dirinya sendiri dengan angan-angannya, sehingga tanpa sadar angan-angan tersebut membutakan dirinya.

Adil, kata tersebut bukanlah dimaksudkan untuk menyamaratakan suatu hal. Bukan pula untuk menindas oang lain berdasar kedudukannya, Kata tersebut mestinya dipakai utuk kemakmuran bersama. Iya, buat kebaikan bersama baiknya bagaimana.

Sekalipun sesorang memang melakukan banyak kesalahan, sekalipun memang begitu, rasanya kesalahannya tidak perlu dikaitkan dengan Apa-apa yang Ia lakukan sekarang. Tentu kita tak mau jika aib kita dibongkar karena satu kesalahan kan?

Berlaku adillah, berlaku adillah, berlaku adillah.

Nb. Ceritanya ngomong ke diri sendiri

Penulis: Riza Kariza